PARUNG INFO - PARUNG – Dengan diiringi hujan rintik memanjang, Kantor Polsek Parung Kec. Parung pada Kamis 23 Juni 2016 tampak dipenuhi oleh puluhan anak yatim dari beberapa desa.
Kompol Asep Supriadi SH dengan senyum ramah menyambut kedatangan bocah-bocah lucu tersebut dan menyuruhnya untuk duduk di dalam aula Kantor Polsek. Di dinding aula Polsek tampak baliho terpampang dengan jelas tulisan: SYUKURAN.
Dalam rangka hari Bhayangkara ke 70 dan persiapan ops Ramadniya Th. 2016. Dengan berbagi bersama anak yatim piatu.
Begitu juga dengan Hasanudin Kepala Desa Cibentang dengan sabar menanti anak anak yatim keluar dari mobil yang mengantar mereka ke tempat itu. Anggota polisi yang lain dengan sigap membantu kesibukan Wakapolsek yang menyiapkan takjil untuk undangan yang hadir.
Hadir juga Abdulah Fatoni SAg Kepala Desa Parigi Mekar, Beny pengurus ormas Pemuda Pancasila, Para anggota Senkom, Ustadz Mad Usin Lc. Sambil menanti waktu berbuka puasa, Kapolsek Parung menyempatkan diri menyatakan rasa duka karena pada saat itu salah seorang anggotanya tidak dapat mengikuti ‘bukber’. Allah swt telah memanggilnya pada beberapa waktu lalu.
Sedangkan Beny berharap wilayah Parung dan sekitarnya tetap kondusif. Tidak ada kejadian kejadian yang meresahkan masyarakat. Dan Ustadz Mad Usin Lc berkesempatan memberi tausyah tentang kejayaan Islam semakin membahana ke seluruh penjuru dunia. Di luar negeri setiap hari yang berpindah keyakinan, dari agama lain berpindah memeluk agama Islam karena Islam adalah agama yang Rahmatan Lil Alamin.
Acara buka bersama di Polsek Parung selain HUT Bhayangkara, juga mengadakan santunan yatim dan duafa, serta aqiqahan anggota Polsek Parung Aiptu Karno Masano yang dikenal sebagai babinkamtibmas Desa Cibentang Kecamatan Ciseeng. (Satria)
Posting Komentar